Memahami kesederhanaan merupakan suatu anugerah
yang luar biasa. Harta yang paling istimewa bagiku ialah keluarga. Meski aku terlahir
dari keluarga biasa-biasa saja. Hiasan rona wajah, senyum, tawa, canda dari adikku,
orangtua dan sebagainya menjadi kualitas spesial hidup penuh dengan jiwa akan kearifan.
Dalam keseharian pun, mereka adalah motivator,
fasilitator, sahabat, mentor dan sebagainya inti daripada itu semua kekuatan mereka
yang menggugah daya raga ini jika lemah, mereka menjadi kunci penyembuh luka yang
terpuruk.
Suasana yang penuh kehangatan, membuatku merasa
sungguh bahagia. Dan kuyakini ikatan kebersamaan ini Insya Allah harus terus terjaga,
dengan keselarasan harmonis sebagaimana konsep keluarga berdasarkan Islam yaitu
keluarga Sakinah, Mawadah, Warrahmah. Amin Allahuma Amin.
0 Comments:
Posting Komentar